[Image]MIN Malang 1 adalah sebuah sekolah dasar yang bernafaskan agama Islam yang berada di bawah naungan Departemen Agama Republik Indonesia. Awalnya, MIN Malang 1 merupakan Sekolah Dasar Latihan PGAN 6 Tahun (sekarang menjadi MAN Malang 3), kemudian pada tahun 1978 pemerintah mengeluarkan Surat Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 15 Tahun 1978 yang berisi tentang Peraturan Restrukturisasi Sekolah yang berada di bawah naungan Departemen Agama Republik Indonesia. Dengan dikeluarkannya SK Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 15 Tahun 1978; dan Nomor 17 tahun 1978 maka Sekolah Latihan III PGAN 6 Tahun tersebut ditetapkan sebagai Madrasah Ibtidaiyah Negeri Malang I tepatnya pada tanggal 8 September 1979. Namun demikian realisasi dari SK Menteri tersebut baru dilaksanakan pada tanggal 9 September 1979.

Tanggal inilah yang diperingati setiap tahun sebagai hari lahirnya MIN[Image] Malang I. Ketika berdiri pada tanggal 8 September 1979, sekolah ini hanya memiliki 6 kelas dengan kurang lebih 125 siswa dengan jumlah guru 6 orang dan seorang karyawan tata usaha.
Sedangkan menurut data terakhir tahun pelajaran 2002/2003 MIN Malang 1 telah memiliki 31 ruang kelas dan 1278 siswa dengan jumlah guru karyawan 85 orang. Kesuksesan MIN Malang 1 yang seperti terlihat seperti sekarang ini tidak lain disebabkan faktor :
– kesungguhan dan kedisiplinan yang tinggi dari Kepala Sekolah beserta stafnya
– dukungan dari orang tua murid serta lingkungan pendidikan sekitarnya yang disalurkan melalui Majelis Madrasah MIN Malang 1
– ridlo dari Alloh SWT Melihat kemajuan yang telah sedemikian pesat ini, MIN Malang 1 terus dan terus berbenah untuk dapat melayani masyarakat yang sangat berminat sekolah di sini. Salah satu di antaranya dengan pembelian tanah di sekitar jalan Soekarno Hatta Malang dengan luas kurang lebih 5000 meter persegi. Ini merupakan komitmen MIN Malang 1 agar tetap dicintai dan diminati oleh masyarakat, khususnya kota Malang Raya

KIAT JITU HADAPI UASBN

Jangan pernah mengatakan kalau kamu siap menghadapi UASBN tanpa pernah belajar sebelumnya! Mengandalkan teman, bocoran soal, atau apapun selain menyiapkan dirimu sendiri membuat kamu hanya akan menanti bom waktu: gagal di UASBN.

Ikut tips-tips berikut biar kamu lebih PD menghadapi UASBN SD 2009:

1. Benahi lemari bajumu, beri prioritas tempat yang mudah dijangkau untuk buku catatan, buku diktat, dan buku ringkasan materi. Ini salah satu trik jitu biar kamu tidak malas untuk membuka kembali catatan-catatan pelajaran kamu yang lalu sekaligus memudahkan kamu untuk mendapatkannya.


2. Sisihkan waktu-mu setidaknya 30 menit dalam sehari untuk berlatih mengerjakan soal-soal ujian terakhir terdahulu. Berlatih mengerjakan soal membuatmu menjadi lebih terbiasa dengan model-model soal ujian terakhir yang pernah keluar. Semakin kamu terbiasa dengan soal-soal semacam itu, semakin PD dirimu menghadapi soal-soal di UASBN nanti.


3. Segera cari hal-hal yang perlu kamu ketahui lebih dalam. Setelah kamu membaca catatan pelajaranmu yang dulu dan melatih dirimu dengan soal-soal ujian terakhir, segera catat hal-hal penting mana yang perlu kamu perlajari lebih dalam atau yang sering ditanyakan di ujian akhir. Segera cari jawabannya dan terus berlatih pada hal-hal yang sering tersebut.


4. Kurangi waktu bermain atau ajak temanmu belajar bersama. Bermain tentu saja menyenangkan buat kamu dan anak-anak lain seusia kamu. Tetapi, ada prioritas yang lebih penting. Pendidikanmu selanjutnya hanya ditentukan dalam 3-4 hari UASBN. Jadi, tidak ada alasan lagi untuk tidak mengurangi waktu bermain atau justru ajak teman-teman bermainmu belajar bersama kamu. Bukannya itu lebih seru dan mengasyikkan???


5. Jangan lupa untuk tetap terus membantu ayah-ibu dan meminta doa dari mereka. Berkutat sepanjang hari dengan soal-soal UASBN tidak merupakan garansi kesuksesan kamu di UASBN. Percaya tidak percaya nih, doa restu ayah-ibu mengantarkanmu lebih tenang dan lebih siap di hari-H nanti. Jadi, tetap bantu ayah-ibu dan dapatkan doa restu mereka! Kamu bakal lebih PD dan siap menghadapi UASBN SD 2009 nanti.

Gimana? Oke khan tipsnya? So, ikuti mulai sekarang dan jangan lupa tetap menjaga kesehatan biar kamu tidak sakit di hari-H nanti… Siap lebih awal, PD dari sekarang, dan selamat menempuh UASBN SD 2009 nanti!

Tinggalkan komentar